Rilis Informasi Publik

Bali Tsunami Early Warning System (BTEWS) telah di Aktifasi

Salam tangguh!

Terdapat 153 desa/kelurahan rawan Tsunami di Provinsi Bali. Saat ini BPBD Provinsi Bali juga telah membangun Bali Tsunami Early Warning System (B-TEWS) sebagai sistem peringatan dini tsunami berbasis radio digital backup GSM. Terdapat 9 (Sembilan) titik sirine yang tersebar di Seminyak, Tanjung Benoa, Serangan, Sanur, Kuta, Kedonganan, ITDC, Tanah Lot dan Seririt. Sistem ini di bangun dengan 3 repeater yaitu Repeater Ungasan, Puncak Mundi dan Gunung Kutul. Keseluruhan sistem ini dikendalikan melalui UPTD Pengendalian Bencana Daerah BPBD Provinsi Bali (Pusdalops) yang bersiaga selama 24 Jam.

Pada awalnya, 9 (Sembilan) sirine tsunami ini merupakan bantuan dari BMKG di tahun 2006 dan tahun 2013. Dengan sistem satelit backup by GSM. Disebabkan ketiadaan sparepart pengganti dan biaya operasional yang cukup tinggi, maka dilaksnakan upaya penggantian menjadi sirine peringatan dini tsunami berbasis radio digital backup GSM (B-TEWS). BPBD Provinsi Bali telah melaksanakan Uji coba B-TEWS sebagai simulasi dalam pelaksanaan Hari Simulasi Bencana (HSB) tanggal 26 Mei 2023 dan seluruh sirine dapat berbunyi dengan baik.

Selanjutnya data kebencanaan dari BPBD Kab/Kota dari periode 1 Mei 2023 sampai dengan 31 Mei 2023 terjadi 45 kejadian bencana yang di dominasi kejadian kebakaran gedung sebanyak 24 kejadian, tanah longsor 11 kejadian, cuaca ekstrem 9 kejadian, gempa 1 kejadian serta kejadian lainnya 59 kejadian. Berdasarkan lokasi kejadian 6 kejadian bencana terjadi di Kabupaten Buleleng, selanjutnya 8 kejadian di Kabupaten Badung, 8 kejadian di Kabupaten Karangasem, 1 kejadian di Kabupaten Tabanan, 3 kejadian di Kabupaten Jembrana, 7 kejadian di Kabupaten Gianyar, 1 kejadian di Kabupaten Bangli, 1 kejadian di Kabupaten Klungkung, serta 7 kejadian di Kota Denpasar. Berdasarkan data di atas terjadi penurunan jumlah kejadian bencana dari 99 kejadian bencana di periode 25 Maret 2023 s/d 30 April 2023 menjadi 45 kejadian pada bulan Mei 2023.

Untuk dukungan BPBD Provinsi Bali dan BPBD Kab/Kota se-Bali, kami tetap siap siaga dengan sarana dan prasarana sebagai berikut :

· Tim Reaksi Cepat (TRC) serta tim Pusdalops/Rupusdalop yang bertugas 24/7.

· WRS Newgen; Sirine peringatan dini Tsunami; Gunung Api; Tanah Longsor; CCTV; Radio

· Komukasi; kendaraan PB; Pompa Banjir; Alat Urban SAR; perahu karet; Chainsaw; Genset;

· Alat penerangan; tenda dan kelengkapannya.

· Pelayanan ambulans (BPBD Provinsi, BPBD kota Denpasar, BPBD kab. Jembrana).

Kami juga mengingatkan agar tidak lupa melakukan simulasi kebencanaan rutin tiap tanggal 26 setiap bulannya, di tempat tinggal, di kantor serta di mana pun Anda berada.

Tangguh, Tangguh, Tangguh.

Kita semua siap untuk selamat.

Mulai dari diri sendiri, keluarga, dan masyarakat.